Kue Ku Buah

๐Ÿ‡  ๐ŸŒฟ  ๐Ÿ‡  ๐ŸŒฟ  ๐Ÿ‡  ๐ŸŒฟ  ๐Ÿ‡  ๐ŸŒฟ

ุจِุณْู…ِ ุงู„ู„ّٰู‡ِ ุงู„ุฑَّุญْู…ٰู†ِ ุงู„ุฑَّุญِูŠْู…ِ

       ๐ŸŽ ๐ŸŒ Kue Ku Buah ๐Ÿ ๐Ÿ

     ⚘Ala Ummu 'Abdillah Shoimah


๐Ÿ Bahan kulit :
- 165 tepung ketan
- 20 gr gula tepung
- 50 gr kentang kukus, haluskan panas-panas
- 1/2 sdt garam
- 125 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- Pewarna merah, kuning, hijau, ungu secukupnya

๐Ÿ Bahan isi :
- 100 gr kacang hijau kupas, rendam 1 jam
- 50 gr gula pasir (sesuai selera)
- 1 helai daun pandan
- 100 ml santan
- 1/4 sdt garam

๐Ÿ Cara membuat isian :
1. Kukus kacang hijau selama kurleb 20 menit. Angkat dan haluskan.
2. Tambahkan gula pasir, daun pandan, garam dan santan. Masak sambil diaduk hingga kalis. Angkat dan dinginkan.
3. Bentuk bulat-bulat, sisihkan.

๐Ÿ Cara membuat kulit :
1. Campur tepung ketan, gula halus, garam, dan kentang, aduk rata. Masukkan santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
2. Bagi adonan menjadi 4 bagian, beri pewarna secukupnya dan uleni hingga tercampur rata.
3. Ambil sedikit adonan kulit (sesuai warna yang diinginkan), pipihkan. Beri isi dan bulatkan.
4. Cetak dengan cetakan kue ku yang dioles minyak/ditabur tepung ketan. Keluarkan dengan cara diketok. Letakkan di atas daun pisang yang sudah dioles minyak (ana pakai kertas roti).
5. Kukus selama kurleb 12 menit dengan api sedang sambil dibuka setiap 2 menit agar tidak menggelembung.
6. Setelah matang angkat dan dioles dengan minyak atau santan rebus agar kulit tetap lentur.
7. Dinginkan dan siap disajikan.

Selamat mencoba ... semoga bermanfaat

 ุจุงุฑูƒ ุงู„ู„ู‡ ููŠูƒู†


 ┏••••••••••••❁✿❁•••••••••••┓
๐ŸŽ€AN NISA'๐ŸŒบKULINER๐ŸŽ€
 ┗••••••••••••❁✿❁•••••••••••┛

๐Ÿ“ฒ  https://annisa-kuliner.blogspot.com


๐ŸŒบ Menjalin ukhuwah
                ๐ŸŒบ Berbagi faedah

•┈┈┈┈••••❁๐Ÿƒ๐ŸŒบ๐Ÿƒ❁••••┈┈┈┈•

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kendo Udang

Cara membuat Tako/Takir dari daun Pandan

ACAR GURAME