OMELET BAYAM KEJU

ุจِุณْู…ِ ุงู„ู„ّٰู‡ِ ุงู„ุฑَّุญْู…ٰู†ِ ุงู„ุฑَّุญِูŠْู…ِ

๐Ÿ… MENU HARIAN ... ๐ŸŒฟ๐ŸŒฝ๐ŸŒฟ
Ala An Nisa'๐ŸŒบKuliner ... tema BAYAM

OMELET BAYAM KEJU

๐ŸŒท ala Ummu Hanif Dana


Bahan :
- 4 butir telur
- 25 gram bayam, dicincang
- 50 gram wortel serut
- 100 jagung manis pipil
- 4 sdm tepung terigu
- 1 paha ayam, direbus matang lalu tiriskan. Ambil dagingnya lalu cincang.
- keju parut sesuai selera
- minyak goreng secukupnya

Bumbu :
- 4 siung bawang putih, dikeprek lalu di cincang
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam (tes rasa/sesuai selera)
- 1 sdt kaldu bubuk (ana pake masako rasa ayam)
- 2 sdm minyak wijen

Cara membuat :
✔ Kocok telur, masukkan tepung terigu, bawang putih, merica, garam, minyak wijen dan kaldu bubuk. Aduk-aduk hingga tepung tidak bergumpal.
✔ Masukkan ayam cincang, jagung, wortel serut dan bayam cincang. Aduk rata dan tes rasa nya.
✔ Dadar diatas teflon yang sudah diberi minyak goreng secukupnya dengan api kecil, tutup permukaan nya agar matang merata. Jangan lupa di balik saat bagian bawah sudah matang kecoklatan.
Siap dihidangkan dengan parutan keju dan cocolan saos sambal.

ุจุงุฑูƒ ุงู„ู„ู‡ ููŠูƒู†



 ┏••••••••••❁✿❁••••••••••┓
   AN NISA'๐ŸŒบKULINER
 ┗••••••••••❁✿❁••••••••••┛

๐Ÿ“ฒ  https://annisa-kuliner.blogspot.com


๐ŸŒบ Menjalin ukhuwah
                ๐ŸŒบ Berbagi faedah

•┈┈┈┈••••❁๐Ÿƒ๐ŸŒบ๐Ÿƒ❁••••┈┈┈┈•

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kendo Udang

Cara membuat Tako/Takir dari daun Pandan

ACAR GURAME